Lakukan 5 Hal Bermanfaat ini agar Produktif #DiRumahAja

Lakukan 5 Hal Bermanfaat ini agar Produktif #DiRumahAja

Jakarta; Hanya #DiRumahAja memang dapat membantu mencegah penyebaran Virus Covid-19, namun jangan sampai hal ini mencegah Anda dari melakukan hal-hal baik dan bermanfaat. Dengan mengisolasi diri #DiRumahAja dapat menjadi kesempatan bagus untuk Anda melakukan banyak hal yang belum sempat Anda lakukan karena alasan kesibukan di luar rumah. Supaya aktivitas selama #DiRumahAja beragam namun tetap bermanfaat, simak 5 tips dari Asuransi Astra yang dapat Anda lakukan untuk mengisi kegiatan #DiRumahAja

  1. Membereskan rumah atau kamar
    Ketika Anda harus bekerja setiap hari, kerapian dan kebersihan rumah tentu bukan menjadi perhatian utama Anda. Karena Anda hanya memiliki waktu luang di akhir minggu atau hari libur agar dapat membereskan rumah. Mumpung sekarang Anda memiliki banyak waktu di rumah, cobalah untuk membereskan rumah secara menyeluruh. Anda dapat membuang atau mendonasikan barang-barang yang sudah tak terpakai, hal ini akan bermanfaat untuk Anda, keluarga, dan orang lain. Selain dapat membersihkan rumah, kegiatan ini juga membuat Anda menjadi aktif bergerak selama #DiRumahAja.
  2. Olahraga dan berjemur
    Lebih banyak #DiRumahAja membuat Anda menghemat banyak waktu. Waktu yang biasa digunakan untuk perjalanan berangkat dan pulang kerja dapat Anda alokasikan untuk hal-hal lain. Seperti dengan berolahraga, setiap pagi sempatkan diri untuk berolahraga sekitar 30 menit. Ditambah luangkan waktu untuk berjemur di bawah sinar matahari pagi, dengan berjemur dapat membantu tubuh Anda untuk meningkatkan sistem imun. Dengan melakukan keduanya diharapkan daya tahan tubuh akan lebih kuat untuk menangkal berbagai macam virus.
  3. Ikut kelas online untuk menambah skill
    Salah satu hal bermanfaat yang dapat Anda lakukan saat #DiRumahAja adalah dengan mengikuti kelas online. Cobalah untuk mengikuti kelas online/webinar agar Anda tetap mendapatkan ilmu bermanfaat walaupun hanya #DiRumahAja, dengan tetap belajar dan terbuka menerima informasi baru akan terus mengasah kemampuan otak sehingga tidak menjadi “tumpul” ketika kembali menjalani rutinitas seperti sedia kala.
  4. Merawat mobil yang jarang dipakai
    Sambil berolahraga dan memastikan mobil Anda tetap dalam kondisi sehat dan bebas kuman. Selama #DiRumahAja, Anda dapat melakukan cuci mobil, pembersihan secara total pada kabin hingga mesin mobil kesayangan Anda. Selain dapat mengurangi kebosanan, mobil Anda juga menjadi tetap terawat dan tetap dalam kondisi prima saat nanti harus kembali terjun ke jalanan. Jika Anda ingin tahu lebih lanjut bagaimana cara aman membersihkan kabin mobil Anda dapat klik link berikut

    https://www.gardaoto.com/blog/cara-aman-bersihkan-kabin-mobil-saat-pandemi-virus-corona

    Dan tips menangani komponen-komponen mesin mobil yang rawan menjadi “langganan” rusak ketika mobil hanya dibiarkan terparkir di garasi rumah Anda. Anda dapat baca selengkapnya pada link berikut

    https://www.gardaoto.com/blog/perhatikan-5-risiko-mobil-jarang-dipakai-karena-psbb

  5. Bercengkrama dengan keluarga
    Selama ini tanpa disadari mungkin banyak orang yang terlalu sibuk menghabiskan waktu di luar rumah, sampai rasanya sulit sekali untuk kumpul quality time bareng dengan keluarga. Anda mungkin hanya memiliki waktu ketikaweekend atau pada hari libur nasional. Ini lah waktu yang tepat untuk Anda “menebus” dan memperbaiki waktu yang berkualitas bersama keluarga, dengan begini dapat membuat suasana rumah semakin hangat dan mengurangi stres yang mungkin timbul karena pandemi ini.

Nah itulah 5 tips mengisi kegiatan bermanfaat saat #DiRumahAja dalam rangka membantu mencegah penyebaran Covid-19. Jangan lupa, selain berkegiatan, perhatikan juga kesehatan Anda dengan mengkonsumsi buah, sayur-sayuran, dan perbanyak minum air mineral, sehingga daya tahan tubuh Anda juga tetap terjaga.

Pastikan juga Anda dan keluarga memiliki asuransi yang dapat memberikan perlindungan kepada seluruh aspek kehidupan Anda di tengah kondisi yang penuh dengan ketidakpastian ini. Asuransi Astra memiliki 5 produk Asuransi yang dapat diakses di GardaOto.com dan dapat menjadi langkah perlindungan untuk Anda dan keluarga, yaitu:

    1. Garda Oto, produk unggulan Asuransi Astra yang memberikan perlindungan untuk mobil Anda;
    2. Garda Me, produk Asuransi Astra yang memberikan perlindungan diri dari risiko kecelakaan yang mungkin terjadi kapan dan di mana saja;
    3. Garda Edu produk perlindungan terhadap pendidikan si buah hati dari segala risiko yang mungkin terjadi;
    4. Garda Home produk perlindungan untuk rumah tinggal Anda agar nyaman dan bebas dari khawatir;
    5. Garda Trip, produk perlindungan untuk perjalanan domestik maupun internasional Anda.

Semoga penyebaran virus Covid-19 ini dapat segera diatasi dan kita semua dapat berhasil melewati pandemi ini dengan selamat, dan kita semua dapat kembali menjalani rutinitas normal seperti sedia kala.

Semoga penyebaran virus Covid-19 ini dapat segera diatasi dan kita semua dapat berhasil melewati pandemi ini dengan selamat, dan kita semua dapat kembali menjalani rutinitas normal seperti sedia kala.