Asuransi menjadi salah satu bagian penting bagi kehidupan karena sebagai pertanggungan atas risiko yang akan terjadi kedepannya. Tidak ada yang bisa memastikan bagaimana kedepannya akan terjadi. Salah satu jasa asuransi yang bisa dipilih, yaitu ada asuransi Astra.
Berikut Jenis Asuransi dari Asuransi Astra Asuransi ini punya berbagai jenis yang bisa Anda jadikan sebagai pilihan untuk asuransi. Apa saja jenis-jenis asuransi yang dimiliki oleh asuransi Astra ini? Simak penjelasan lengkapnya di bawah ini!

1. Asuransi Retail
Asuransi retail merupakan produk asuransi yang dirancang untuk pemenuhan kebutuhan dan perlindungan terhadap aset yang dimiliki. Asuransi retail ini ada berbagai jenis yang dimiliki oleh asuransi Astra yaitu sebagai berikut.
● Asuransi Sepeda Motor, pertama ada asuransi sepeda motor yaitu jenis asuransi yang menawarkan perlindungan terhadap sepeda motor yang Anda miliki. Prosedur klaim untuk asuransi sepeda motor ini tergolong mudah karena memang Anda bisa melakukan klaim dengan hanya mengunjungi kantor cabang dari asuransi Astra.
● Asuransi Astra ini juga punya cabang di seluruh Indonesia sehingga akan sangat mudah ditemukan. Pertanggungan dan juga jaminan dari asuransi Astra kategori asuransi motor ini yaitu Total Loss Only dengan biaya perbaikan yang bisa didapatkan lebih dari 75%.
● Asuransi Mobil, selanjutnya yaitu ada asuransi mobil yang dimiliki oleh asuransi Astra. Asuransi Astra untuk kategori mobil ini juga memiliki Garda siaga yang merupakan layanan khusus untuk penanganan darurat.

*Baca Juga: Beberapa Istilah Dalam Asuransi yang Perlu Kamu Pahami

Customer service yang dimiliki oleh asuransi Astra ini memiliki akses 24 jam sehingga akan lebih mudah untuk mengajukan klaim atau laporan lain.
● Asuransi Mikro, selanjutnya ada asuransi mikro asuransi mikro ini merupakan asuransi kecelakaan diri yang bisa memberikan santunan kepada ahli waris apabila peserta atau nasabah asuransi meninggal dunia akibat kecelakaan maupun sakit. Premi yang dibayarkan hanya sebesar Rp30.000 saja.
● Keberadaan asuransi mikro ini diharapkan mampu memberikan perlindungan dan bisa mendorong agar masyarakat jauh lebih paham dan melek terhadap asuransi.

2. Asuransi commercial
Asuransi commercial ini merupakan asuransi yang memberikan jaminan untuk melindungi berbagai hal. Asuransi komersial sendiri punya berbagai jenisnya yaitu sebagai berikut.
● Asuransi kebakaran dan harta benda, jenis asuransi pertama yaitu ada 100 kebakaran dan juga harta benda dimana menjamin kerugian ataupun kerusakan harta benda yang Anda miliki akibat terjadinya kebakaran bencana alam ataupun kejadian yang tidak terduga serta asuransi ini juga bisa diperluas dengan pemberian jaminan kerugian dari gangguan usaha.
● Asuransi pengangkutan. Jenis asuransi selanjutnya yaitu ada asuransi pengangkutan yang bisa memberikan jaminan atas kerusakan ataupun kehilangan barang-barang selama Anda mengirimkan barang tersebut melalui jalur laut darat maupun udara.
Jenis asuransi ini akan sangat cocok digunakan untuk yang memiliki jasa kargo.
● Asuransi rangka kapal, selanjutnya itu ada asuransi rangka kapal yang bisa menjamin kerugian atas kerusakan yang mungkin saja terjadi di atas kapal laut baik itu kerusakan mesin, rangka, maupun kerusakan peralatannya.
● Asuransi kendaraan bermotor, selanjutnya itu ada asuransi kendaraan bermotor yang bisa memberikan jaminan atas kerusakan yang mungkin saja terjadi pada kendaraan bermotor, seperti contohnya akibat terjadinya pencurian, kebakaran, perbuatan jahat, serta tabrakan.
● Asuransi alat berat, Selanjutnya itu ada asuransi alat berat yang bisa memberikan perlindungan atas kerusakan yang mungkin terjadi pada alat berat yang dimiliki
Seperti contohnya peristiwa yang bisa saja terjadi dari luar dan secara tiba-tiba tetapi memang tidak terduga tetapi tidak masalah karena apabila tidak ada pada polis asuransi maka hal tersebut dikecualikan.
Asuransi lain, Produk lain dari asuransi yang dimiliki oleh asuransi Astra ini yaitu ada asuransi uang, asuransi tanaman, asuransi tanggung jawab publik, asuransi semua risiko kontraktor, asuransi risiko pekerjaan teknik sipil yang sudah selesai asuransi peralatan kontraktor serta mesin, asuransi peralatan elektronik, dan juga ada asuransi kerusakan mesin.

3. Asuransi kesehatan
Asuransi kesehatan merupakan produk asuransi yang memang dirancang khusus untuk bisa melindungi kesehatan pribadi dan juga kesehatan karyawan. Asuransi untuk kesehatan retail ini biasanya merupakan salah satu asuransi yang paling banyak digunakan karena menyangkut kesehatan yang dimiliki oleh manusia. Anda bisa konsultasi online apabila belum yakin terhadap yang akan dibeli.

4. Asuransi Syariah
Klaim asuransi kesehatan ternyata asuransi Astra ini juga punya kategori asuransi syariah. Asuransi unit Syariah Ini pertama kali berdiri di tanggal Maret. Jika Anda memilih menggunakan produk asuransi syariah tentu saja produk Asuransi ini mengikuti syariat dari Islam.
Produk asuransi syariah ini memang menjalankan ketentuan-ketentuan yang sudah diatur sebagaimana di dalam syariat agama Islam. Jadi, itulah jenis asuransi yang dimiliki oleh Asuransi Astra saat ini. Anda juga bisa memilih asuransi sesuai dengan kebutuhan Anda saat ini.