5 Tahun Berturut-turut Asuransi Astra Tak Pernah Absen Menang Indonesia Digital Innovation Award

5 Tahun Berturut-turut Asuransi Astra Tak Pernah Absen Menang Indonesia Digital Innovation Award

Jakarta; Tahun ini Asuransi Astra kembali diundang oleh Warta Ekonomi untuk menerima penghargaan dari Indonesia Digital Innovation Award 2020 sebagai pemenang dalam kategori Innovative Company For One Stop Automotive Solution Through Garda Mall Feature yang bertempat di Thamrin Nine Ballroom, pada Rabu (12/02).

Seperti yang kita ketahui dalam beberapa tahun terakhir perkembangan teknologi digital di Indonesia semakin dirasakan oleh khalayak, dengan banyak bertambahnya jumlah start-up company dan kemajuan teknologi yang pesat di Indonesia membuat berbagai sektor industri tidak luput dari disrupsi, yang merubah kebiasaan dan pola hidup masyarakat menjadi lebih terkoneksi dan real-time karena semakin terhubungnya masyarakat dengan internet.

Sejak kemenangan pertama Asuransi Astra pada Indonesia Digital Innovation Award di tahun 2015 hingga 2020 ini tidak lepas dari usaha Asuransi Astra untuk terus berinovasi terutama dalam hal beradaptasi dengan dunia digital. Garda Mobile Otocare yang pertama kali diperkenalkan kepada pelanggan di tahun 2015, tak hanya berhenti disitu Asuransi Astra terus mengembangkan fitur-fitur yang ada di dalamnya secara persisten, seperti kehadiran fitur Garda Mall di aplikasi Garda Mobile Otocare tahun lalu yang mampu menjadi solusi mudah untuk semua kebutuhan pemilik kendaraan yang dimana Garda Mall ini konsepnya sama seperti berbelanja di mall, pelanggan tidak perlu keluar rumah untuk belanja di mall yang satu ini, karena di Garda Mall beragam “Toko” yang menyediakan berbagai macam produk otomotif, produk keuangan Astra financial, hingga lapak untuk jual beli mobil bekas yang siap memberikan kemudahan. Atas inovasi ini maka Asuransi Astra dianugrahi Innovative Company For One Stop Automotive Solution Through Garda Mall Feature oleh Indonesia Digital Innovation Award 2020.

Metode yang digunakan dalam menentukan pemenang Indonesia Digital Innovation Award 2020 adalah metode desk research. Desk research dilakukan dengan mengumpulkan data-data melalui publikasi perusahaan ataupun berita-berita terbaru berisikan informasi terkait yang dibutuhkan. Data-data tersebut berupa penerapan inovasi digital dalam kegiatan operasional perusahaan yang dinilai. Dalam penilaiannya, Warta Ekonomi telah melakukan berbagai macam diskusi untuk menghasilkan perusahaan dengan inovasi digital yang layak mendapatkan penghargaan. Penilaian dilakukan berdasarkan perusahaan-perusahaan yang telah menerapkan teknologi dan berdampak baik untuk perusahaan secara khusus dan perekonomian ataupun masyarakat luas ecara umum. Dalam menentukan perusahaan dengan inovasi digital terbaik dalam industri keuangan di Indonesia.

Menurut SVP Digital Channel Asuransi Astra, Lusi Liesdiani, inovasi berbasis digital telah membuat Asuransi Astra mampu memberikan peace of mind tidak hanya bagi pelanggan namun juga bagi masyarakat umum. “Tak lagi dipungkiri semakin pesat perkembangan teknologi digital ini mendorong ekspektasi masyarakat terhadap suatu produk dan layanan menjadi meningkat, membuat kami selalu dituntut untuk dapat beradaptasi dengan perubahan dan selalu berusaha menghadirkan inovasi-inovasi yang menjadi kunci dalam menjaga kepercayaan dan mempertahankan posisi nomor satu di hati para pelanggan kami”